Pages

Kamis, 09 April 2020

Kegiatan TK Harapan Bangsa Dalam Melatih Motorik Anak Di Rumah Bersama Ayah Bunda

Kegiatan cuci - cuci alat plastik dilakukan anak untuk melatih motorik halus dan bermain air membuat anak gembira. Giat ini dilakukan anak dengan riang demikian dikatakan orang tua, Mereka mendampingi dan memfasilitasi alat dan bahan bahan main, sabun cuci piring, spon, jejongkok bak dan air bersih disiapkan oleh orang tua bersama anak...Sebuah kebersamaan yang indah..orang tua menjelaskan alat dan bahan main dan tata cara mencuci setelah itu anak melakukan dengan riang.
Anak cepat saja memahami tekhnik main ini karena di sekolah jenis main cuci -cuci alat plastik seperti piring, mangkok, mainan plastik dan sebelumnya sudah pernah anak lakukan di sekolah, Anak diberi kebebasan untuk memilih alat mana yang lebih dulu untuk di cuci, anak berkreasi sendiri untuk menyusun hasil cuciannya selain itu anak mendapat pengalaman mengenal cara hidup bersih, bahwa peralatan harus di cuci agar aman dan sehat digunakan.
Setelah mereka selesai bermain kembali anak bersama orang tua merapikan dan membereskan alat main, Menurut orang tua kegiatan main ini menyenangkan ketimbang memberikan mereka permainan lewat hanphone.Tentu dan pastinya tidak bisa di tawar - tawar bahwa bermain adalah bagian kebutuhan jiwa anak usia dini, Orang dewasa tentu mendukung agar pandai menata lingkungan main yang di senangi anak, Semangat terus anak - anak pastikan aman untuk terus gembira bersama ayah bunda belajar melalui bermain.

0 komentar:

Posting Komentar