Pages

Senin, 24 Mei 2021

UPK PAKET A BINAAN SKB BALANGAN TAHUN AJARAN 2020- 2021






Pada hari ini Sabtu 22 Mei 2021 SKB Balangan kembali mengadakan UPK Paket A yang mana kegiatan ujian ini berlangsung selama 3 hari dimulai sejak hari ini Sabtu sampai dengan hari Senin tanggal 24 Mei 2021.
 Pelaksanaan Ujian ini terdiri dari 2 rombel , rombel pertama yaitu paket A Pertiwi yang berada di desa Balida yang mana kegiatan ini berlangsung di sanggar seni Balida yang tadinya rencananya dilaksanakan ujian di Balai rakyat Balida karena situasi dan kondisi akhirnya pelaksanaan ujian dialihkan ke Sanggar seni Balida dan kegiatan ini pula tidak jauh dari tempat lokasi pasar budaya Rancah mampulang yang salah satunya menjadi pusat wisata Kabupaten Balangan.

Sedangkan untuk rombel kedua cemerlang berkarya berada di desa Banua Hanyar di rumah seorang Totur di kecamatan Batu mandi, pelaksanaan ujian berlangsung dengan tertib dan peserta di dominasi oleh lansia, semangat mereka untuk menuntut ilmu tidak di ragukan lagi sebab dengan antusias yang tinggi mereka rela untuk berbondong-bondong mendatangi tempat ujian.

Kepala SKB Bapak Rusdiansyah,S.Pd pun ikut memonitoring kegiatan beserta Semua penyelenggara , admin dan jajaran lainnya ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan Ujian Kesetaraan Paket A ini dan semoga mereka semua mendapatkan nilai yang memuaskan.

UPK Paket C Dilaksanakan Secara Daring di Kampus SKB Balangan


 

























Pada hari ini Rabu 31 Maret 2021 SKB Balangan telah selesai mengadakan UPK untuk warga belajar paket C sedangkan untuk paket B nanti akan di susul setelah lebaran, ujian tersebut dilaksanakan secara daring yang di mulai sejak hari Sabtu tanggal 27 Maret 2021. Ujian tersebut berlangsung selama 5 hari dan Alhamdulillah berjalan dengan lancar.

Ujian paket kesetaraan ini dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang mana mereka harus menaati aturan dan tata tertib yang diberikan oleh panitia ujian , sebelum masuk ruangan mereka di beri arahan dulu oleh panitia untuk mencuci tangan, memakai masker dari rumah dan pelaksanaan ujian harus dilaksanakan dengan menjaga jarak tempat duduk.

Demi terlaksananya Pelaksanaan ujian tersebut tentunya adanya operator yang bekerja siang dan malam demi suksesnya kegiatan, menurut operator Muhammad Syahril Hamsin,S.Pd yang di temui ketika ujian berlangsung untuk terlaksananya kegiatan ini dia harus benar - benar menjaga stamina dan kesehatan dengan asupan gizi serta vitamin sebab kondisi operator saat ini beliau baru saja sembuh dari sakit.dan dia berharap agar tetap sehat sampai ujian selesai sebab semua panitia tentunya berharap pada sang operator.

Kegiatan pelaksanaan ujian ini 99 persen dihadiri oleh seluruh warga belajar paket C dan yang mana mereka berharap agar bisa lulus semuanya.


Kerja Bakti Karyawan dan Karyawati SKB Balangan Dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan


 

Pada hari jum'at 9 April 2021 karyawan dan karyawati SKB Balangan mengadakan kerja bakti dengan membersihkan musholla dan lingkungan sekitar musholla, lingkungan sekitar musholla terlihat sangat kotor sekali sebab hampir satu tahun sudah tidak pernah di bersihkan karena sejak menjadi pusat karantina di SKB Balangan lingkungan tersebut belum pernah tersentuh dari kegiatan bersih - bersih, kalau untuk lingkungan yang lain sudah sering dilaksanakan pada saat Jum'at bersih namun lingkungan musholla ini tidak jauh dari ruang karantina sehingga beberapa waktu yang lalu belum berani mendekati nya dan Alhamdulillah setelah di nyatakan steril karena sudah ada penyemprotan akhirnya kegiatan bersih - bersih tersebut di lakukan oleh seluruh karyawan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan.

Seluruh karyawan bekerja dengan penuh semangat dan antusias yang tinggi sebab bulan yang telah di tunggu - tunggu akan segera datang, salah satu tanda keimanan adalah seseorang muslim bergembira dengan datangnya bulan Ramadhan.Ibarat menyambut tamu agung yang ia nanti-nantikan, Maka ia persiapkan segalanya dan tentu hati menjadi sangat senang tamu ramadhan akan datang. tentu lebih senang lagi jika ia menjumpai ramadhan.

Bagi umat muslim bulan ini adalah bulan yang banyak mendatangkan pahala apabila benar - benar menjalankan ibadah terutama ibadah puasa dan begitu juga dengan ibadah lain yang di jalankan ketika bulan ramadhan. tidur pun juga merupakan pahala ketika bulan suci ramadhan, begitu banyak pahala dan kemuliaan di dalamnya apalagi di awali dengan sebuah niat yang tulus dari hati yang paling dalam setiap kebaikan yang kita laksanakan di bulan itu tentunya adanya ganjaran pahala yang berlipat ganda buat kita semua yang melakukan nya.

Ketika Bulan Suci Ramadhan tentunya SKB Balanganpun tetap buka demi pelayanan masyarakat yang membutuhkan dan setiap langkah yang dilakukan oleh semua karyawan pastinya akan mendapatkan pahala dan dalam menyambut semua ini kitapun harus tetap semangat dan bergembira,dan ayu tebar pahala di bulan ramadhan.

Kepala TK SKB Balangan Kembali Menanda tangani MOU



 




Pada hari ini Senin 12 April 2021 TK Harapan Bangsa SKB Balangan mengadakan penanda tanganan perjanjian kerja sama dengan Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil Kabupaten Balangan.

Menurut Kepala TK Harapan Bangsa SKB Balangan Bu Nurharnely,S.Sos,S.Pd kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan perlindungan hak dan kewarganegaraan terhadap peserta didik, ini merupakan upaya mengimplementasikan penerapan pembinaan Anak Usia Dini Holistik Integratif yang salah satunya adalah Layanan Kesejahteraan Anak-anak usia dini untuk membantu anak yang belum memiliki akte dan Kartu Identitas Anak (KIA) mengorganisir data dan di proses secara kolektif dan secara terus menerus kepada Duk Capil sesuai dengan ketentuan yang ada dan harus di penuhi.

Dalam hal ini dengan membantu peserta didik yang belum memiliki Kartu Identitas Anak dan akte kelahiran TK Harapan Bangsa SKB Balangan turut serta berupaya memberikan perlindungan dan pemenuhan hak asasi sebagai warga negara untuk memiliki identitas resmi dan selain itu secara dini anak ditanamkan pemahaman bahwa dirinya sebagai warga Negara yang memiliki identitas juga menumbuhkan perilaku disiplin,, memiliki rasa cinta tanah air dan selain itu semoga dengan adanya KIA akan lebih mempermudah setiap murid kami bersama orang tuanya dalam mengakses layanan publik.

Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan kegiatan ini dihadiri oleh Dinas pendidikan. Hakim,S.Pd, selaku Kabid PAUD dan PNF yang mewakili Plt Kepala Dinas pendidikan kabupaten Balangan, Bahriah S.Pd KASI Kurikulum, dan pengawas TK Masiah,S.Pd.Dalam sambutannya selaku Kabid PAUD dan PNF bapak Hakim,S.Pd yang mewakili Plt.Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan menyampaikan permohonan maaf dan salam dari Plt.Kepala Dinas Pendidikan kepada seluruh peserta karena beliau tidak bisa berhadir di tempat dan beliau mengucapkan terima kasih atas kepedulian Disdukcapil dalam upaya melindungi Hak kewarganegaraan Anak dan telah berkenan untuk bekerja sama dengan TK harapan bangsa SKB Balangan dalam pembinaan Anak Usia Dini terkait Akte kelahiran dan KIA.

Jumlah keseluruhan murid TK Harapan Bangsa yg di usulkan sebanyak 56 orang, 3 orang diantaranya sudah selesai dan menjadi perwakilan dalam penyerahan KIA tersebut, dan untuk yang lainnya masih dalam proses pembuatan KIA yang insyaallah secepatnya akan segera di serahkan oleh dinas kependudukan dan pencatatan sipil kepada pihak sekolah,dan pada hari ini juga telah di serahkan satu lembar akte kelahiran atas nama Muhammad Raditya Razabi dan ini merupakan kerjasama perdana oleh dukcapil untuk sekolah jenjang PAUD di kabupaten Balangan. Dan semoga untuk kedepannya nanti akan di susul oleh PAUD lainnya di kabupaten Balangan.

Kepala SKB Balangan Mengumpulkan Seluruh Totur Bantu SKB Balangan tahun ajaran 2020 -2021



 

Pada hari Rabu 21 April 2021 Kepala SKB Balangan kembali mengumumkan kepada seluruh totur Bantu yang terpilih di tahun ini untuk segera mengumpulkan berkasnya karena sehubungan dengan adanya program bantuan / totur bantu penyelenggaraan pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Dikmas pada SKB tahun 2021 yang mana kepala SKB Balangan beliau telah selesai mengikuti Kegiatan Sosialisasi program Bantuan Pendidik / Totur Bantu pada hari Rabu s.d Kamis 14 s.d 15 April 2021.

Dengan adanya sosialisasi yang di laksanakan oleh Kementerian pendidikan dan kebudayaan balai pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Dan Pendidikan Masyarakat Provinsi Kalimantan Selatan SKB Balangan mendapatkan Kouta Totur Bantu sebanyak 13 orang ,Untuk Totur Bantu Pendidikan Kesetaraan sebanyak 11 orang sedangkan untuk Totur Pendidikan Anak Usia Dini sebanyak 2 orang , kegiatan tersebut di hadiri oleh seluruh totur Bantu yang terpilih pada tahun ajaran 2021 , kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Tata Boga SKB Balangan.Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan berjalan lancar dan semua Totur akhirnya melengkapi semua berkas yang di minta sebagai syarat administrasi.

Kepala SKB Beserta Seluruh Karyawan Kembali Mengadakan Rapat

 



Pada hari Rabu 28 April 2021 SKB Balangan kembali mengadakan rapat mingguan yang mana agenda yang di bicarakan adalah tentang persiapan seluruh Tim dalam melaksanakan tugasnya berdasarkan standar yang telah di tetapkan sebelumnya.

untuk progres Akreditasi SKB Balangan standar 1( SKL) memperoleh nilai 35 %, standar 2 (ISI) 35% ,Standar 3 (PROSES) 42%, standar 4 (PTK ) 75 %, standar 5 (SARPRAS) 70%, standar 6 ( PENGELOLAAN) 70%,standar 7( PEMBIYAYAAN) 75%,standar 8 (PENILAIAN) 45 %.Dari 8 standar tersebut selalu di rapatkan agar dalam pengoplotan nanti benar - benar siap walaupun belum bisa 100 %.

Dari beberapa standar tersebut banyak kendala yang belum bisa diatasi oleh beberapa TIM akreditasi sebab pada waktu yang lalu SKB Sedang mengadakan UPK sehingga waktu banyak untuk persiapan UPK dan pada saat ini terkendala bulan puasa, sehingga kurang waktu dalam mengerjakan tugas tersebut.Dan semoga saja di tahun ini bisa terlaksana sesuai apa yang di harapkan.

Rapat Kelulusan Kejar Paket C Pada Hari Senin 3 mei 2021


 Pada hari ini Senin 3 Mei 2021 SKB Balangan kembali mengadakan rapat yang di buka langsung oleh kepala SKB Balangan Rusdiansyah,S.Pd, kemudian dilanjutkan oleh ketua penyelenggara Ali Subhan.S.Ag , sebagai moderator Rapat di pimpin oleh Donald Simarmata,S.Pd sedangkan untuk operator UPK M.Syahril Hamsin,S.Pd, Operator Dapodik Herman,S.Pd.I, sedangkan untuk Admin Kejar Nourhikmah,S.Sos.I,dan kegiatan inipun juga di hadiri oleh pamong belajar beserta seluruh totur paket C

Agenda yang di bicarakan adalah tentang syarat penentuan kelulusan paket C yaitu:

(1). Harus menyelesaikan program mata pelajaran dari Semester awal hingga semester akhir

(2). Berprilaku baik

(3).lulus UPK

Untuk kelulusan ini semua Totur sepakat yang tidak mengikuti UPK tidak bisa di luluskan. Dari penentuan kelulusan ini semua nilai peserta ujian telah di telaah dan di rapat kan sesuai dengan ketentuan dan kepala SKB pun berpesan agar setiap Totur apabila mengalami kendala dalam pembelajaran agar secepatnya mengkonsultasikan kepada Kepala SKB dan para penyelenggara Paket yang ada di SKB Balangan.

Agenda Rapat Dinas SKB Balangan tahun 2021

 


Pada hari ini Kamis 6 Mei 2021 SKB Balangan kembali mengadakan Rapat di Ruang Tata Boga Dari pukul 10.00 -12.00 WIB, Kegiatan rapat ini dipimpin oleh ketua Tim akreditasi yaitu Donald Simarmata,S.Pd dan di hadiri oleh Kepala TU,Pamong belajar beserta staf TU.

Agenda yang di bicarakan kali ini adalah tentang perubahan pembuatan visi misi dan sebelum membuat visi dan misi kembali maka semua nya harus mengacu pada visi dan misi yang di buat oleh Ditjen PAUD, DIKDAS DAN DiKMEN.untuk kesimpulan hasil yang dapat kami buat sesuai dengan hasil rapat hari ini maka untuk Visinya adalah : Menjadi Satuan Pendidikan di Bidang PAUD dan Dikmas yang Kompetitif di Tingkat Nasional dan mencetak Warga belajar yang mandiri dan terampil, sedangkan untuk misinya akan di rapatkan kemudian.

Selain Agenda visi misi maka agenda tentang pemaparan rencana penyelesaian KKM K13 untuk ini akan di kerjakan oleh 4 orang pamong baru yang ada di SKB Balangan yaitu Rofiqoh,S.Pd, Dessy Pranita Sari,S.Pd,Nurhidayah,S.Pd dan Nesvihani,S.Pd semoga dengan di baginya Tugas ini akreditasi cepat terselesaikan.

Ucapan Selamat Lebaran Dari Seluruh Karyawan dan Karyawati SKB Balangan

 



Sebelum berakhirnya puasa di bulan suci Ramadhan ini dan sebelum takbir berkumandang di seluruh penjuru dunia keluarga besar SKB Balangan tentunya punya berbagai macam karakter dan punya banyak teman di mana - mana mulai dari Sabang sampai Merauke.

Kami Sebagai seorang manusia biasanya tentunya punya salah dan khilaf baik di sengaja maupun tidak di sengaja baik dalam bertindak, maupun berbuat , baik dalam segi pelayanan secara tatap muka kepada lapisan masyarakat maupun dalam segi pelayanan melalui berbagai media massa.

Semua aktivitas yang kami lakukan itu tentunya untuk kemajuan negeri tercinta ini namun menuju hari yang Fitri ini kami keluarga besar SKB Balangan mengucapkan mohon maaf lahir dan batin selamat menjalankan ibadah puasa , semoga puasa kita di tahun ini lebih baik lagi dari tahun sebelumnya Aamiin.

UJIAN KESETARAAN PAKET B TAHUN 2021


 Pada hari ini Senin 17 Mei 2021 SKB Balangan kembali mengadakan Ujian Kesetaraan Paket B Pelaksanaan ujian dengan menggunakan aplikasi setara daring, ujian tersebut di mulai pada hari ini tanggal 17 Mei 2021 sampai dengan tanggal 20 Mei 2021, Ujian kesetaraan paket B ini di laksanakan mulai pukul 09.00 sampai dengan pukul 14.15.

Sebelum pelaksanaan ujian dilaksanakan semua warga belajar di berikan pengarahan terlebih dahulu oleh kepala SKB Balangan Bapak Rusdiansyah,S.Pd Semua warga belajar harus mematuhi segala peraturan yang telah di tentukan oleh kampus SKB Balangan, sebelum memasuki ruang ujian mereka harus memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

Kegiatan hari pertama pelaksanaan ujian di hadiri oleh hampir semua warga belajar kesetaraan paket B dan kegiatan ini semoga berjalan dengan lancar dan semua warga belajar mendapat nilai yang baik dan mereka bisa lulus semuanya.

Hari Ke 3 UPK Paket B Tahun 2021


 Pada hari ini Rabu 19 Mei 2021, Ujian Paket Kesetaraan Paket B masih berlangsung yang mana Ujian tersebut masih di hadiri oleh hampir semua warga belajar, untuk hari ke 3 ini ujian tetap terdiri dari 3 mata pelajaran sedangkan untuk besok hari terakhir hanya 2 mata pelajaran saja sehingga waktu selesai akan lebih cepat dari hari sebelumnya.

Ujian pada kali ini di monitoring oleh dua orang pengawas satu dari dinas pendidikan dan satu nya lagi dari penilik kabupaten Balangan, dengan kedatangan 2 orang tamu ini segala kepanitian UPK Paket B SKB Balangan ini menyambut dengan penuh semangat dan antusias yang tinggi sebab dari 2 orang pengawas tersebut adalah rekan dekat , terutama sekali untuk penilik Bapak Husni ,S.pd beliau juga sempat di tugaskan beberapa bulan di SKB Balangan.

Semoga dengan adanya monitoring yang telah di laksanakan oleh dinas pendidikan ini yang telah melihat situasi dan kondisi saat di lapangan , UPK Paket B ini terlaksana sesuai dengan apa yang di harapkan dan hasil nya memuaskan.

Penanda Tanganan MOU Totur Bantu SKB Balangan Tahun 2021


Pada hari ini Kamis 20 Mei 2021 di SKB Balangan kembali mengadakan penanda tanganan MOU Totur Bantu, acara di mulai pada pukul 14.00 sampai dengan selesai, acara tersebut di buka langsung oleh Kepala SKB Balangan Bapak Rusdiansyah,S.Pd kemudian di lanjutkan oleh pihak BP PAUD Dikmas Provinsi Kalimantan Selatan.

Dari BP PAUD Dikmas Provinsi Kalimantan ada dua orang yang bertugas ke Kabupaten Balangan yaitu bapak Aniyoga Prawoto dan Ibu Zaina Radiana, kegiatan ini di hadiri oleh seluruh totur bantu yang terpilih untuk tahun ini yang mana mereka berjumlah sebanyak 15 orang selain itu Kasubag TU juga berhadir yaitu ibu Rina Hastuti Dewi,S.P, pamong belajar beserta Staf TU.

Setelah selesai penanda tanganan maka dilanjutkan dengan fhoto bersama dengan seluruh peserta yang berhadir dan dengan adanya pertemuan ini semoga saja untuk kedepannya mereka yang terpilih sebagai totur bantu tersebut dapat mengemban amanah dan dapat menjalankan tugas sesuai dengan mata pelajaran yang mereka berikan kepada warga belajar yang ada di SKB Balangan dan mereka pun bisa menyampaikan laporan nya setiap bulan kepada BP PAUD Dikmas Provinsi Kalimantan Selatan.